Mau Software Gratis dan Legal? Ini dia 5 Situsnya

Cara download software gratis dan legal untuk windows.
Lagi seneng nulis tentang yang legal-legal hehe, kemarin saya membahas mengenai situs-situs torrent yang legal dan aman digunakan, sekarang giliran software.
Cara download software gratis dan legal untuk windows, unduh software gratis selamanya terbaru dan mudah, MajorGeeks, FileHippo, DownloadCrew, Ninite, Softpedia, abiebdragx
Sebenarnya saya sudah pernah menulis tema yang mirip dengan ulasan ini di artikel saya tentang cara mendapatkan software berbayar secara gratis tentu dengan cara yang legal juga.

Pada ulasan kali ini, software gratis yang saya maksud memang masuk kategori freeware, bukan bagaimana caranya membuat software berbayar menjadi gratis. Selain itu, situs-situs yang akan saya ulas dibawah ini kebanyakan menyediakan software untuk operasi sistem Windows.

Walaupun demikian, ada beberapa software yang mendukung untuk dioperasikan pada beberapa operasi sistem lainnya macam Linux, MacOS, dll.

Software Gratis dan Aman dipasang

Mencari software gratis saat ini sangat mudah sekali didapatkan, apalagi untuk OS Windows. Kemajuan teknologi melalui perkembangan internet memudahkan kita untuk mencari software gratis yang diinginkan.

Tapi, dibalik kemudahan itu tersimpan resiko setimpal. Tidak sedikit software gratis yang bertebaran di dunia maya terbenam didalamnya virus, malware, spyware atau yang terbaru ransomeware. Muatan-muatan ini tentu sangat berbahaya bagi operasi sistem, merugikan pengguna dan bahkan bisa menimbulkan masalah baru.

Lantas bagaimana agar terhindar dari resiko diatas ketika menggunakan software gratisan atau freeware?

Setidaknya ada dua cara menggunakan software gratis dengan aman. Pertama, paling lumrah dan jadi andalan ialah dengan memasang anti virus atau security master sejenisnya. Dengan syarat aplikasi tersebut tetap terhubung dengan layanan internet agar database virus tidak kadaluarsa.

Kedua, mengunduh software gratis dari situs yang terpercaya. Nah pada ulasan kali ini saya akan memaparkan beberapa situs yang menyediakan software gratis dan aman untuk digunakan.

Dengan mengunduh software gratis pada situs-situs yang terpercaya, setidaknya anda tidak perlu khawatir akan adanya muatan virus yang terbenam didalam software.

Tempat Unduh Software Gratis dan Aman

Satu pengalaman yang mungkin anda juga pernah mengalaminya, saya pernah mengunduh software gratisan pada sebuah website yang cukup populer, ketika saya menginstall software tersebut, muncul box-box iklan.

Awalnya saya kira ini metode si pembuat software atau pihak website untuk mendapatkan pemasukan. Saya anggap ini sebagai timbal balik dan tidak ada masalah.

Beberapa menit kemudian, pada dekstop PC saya muncul aplikasi baru yang tidak saya kenali, saya yakin betul tidak pernah menginstall aplikasi ini, saya buka browser, homepage pada browser berganti mengarah ke entah search engine jenis apa. Sederhananya PC saya yang awalnya baik-baik saja langsung ajur runyam gara-gara software gratisan satu ini.

Sedetik kemudian koneksi internet saya putuskan, saya buka taks manager, performa RAM dan CPU berwarna merah. 99.99% digunakan! Deretan program yang tidak jelas asalnya sedang berjalan di background dekstop saya dan mencoba menyedot bandwidth internet yang sudah lebih dulu saya putuskan. Bangsat jahanam pokoknya.

Sebenarnya dampak dari kelalaian saya diatas masih bisa di tulis lebih panjang, 3 sampai 4 postingan berani saya jabani untuk menulis bagaimana bangsatnya tanaman virus, adware, junkware dan sejenisnya yang terdapat pada software gratisan.

Tapi sepertinya itu semakin menunjukan kebodohan saya sendiri, ah sudah-sudah. Semoga anda yang membaca tulisan ini terhindar dari jebakan software gratisan.

1. MajorGeeks

Menyediakan software gratis untuk OS Windows, Android dan IOS. Lebih dari 15 tahun situs ini berdiri dan hingga detik ini masih bisa dijadikan andalan untuk mengunduh software gratis.

Saya berani menempatkan situs ini sebagai situs yang bersih dari virus dan muatan merugikan lainnya berdasarkan pengalaman pribadi. Tidak pernah saya mendapatkan freeware yang sebangsat pada pendahuluan diatas. Semoga anda bernasib sama.

2. Ninite

Mengutip dari Seniberfikir ninite adalah situs penyedia software gratis untuk windows terbaik saat ini. Dijamin legal dan keamanan software yang di unduh memiliki reputasi yang sangat baik.

Selain itu, ninite juga menyediakan custom installer program dimana pengunjung bisa menginstall banyak aplikasi sekaligus dengan satu kali install. Mantul bos!

3. Softpedia

Pastinya anda pernah mengunjungi situs satu ini, banyak sekali freeware yang tersedia di situs ini. Dari segi interface dan navigasi juga benar-benar profesional, pengunjung sangat dimudahkan untuk mengakses dan mencari freeware yang diinginkan.

Wikipoin juga mengulas tentang softpedia dan mengatakan bahwa kelebihan utama dari softpedia ialah adanya mirror server, yaitu sebuah link unduh alternatif dari sebuah freeware walaupun pihak developer freeware sudah menghapusnya. Jadi, pengunjung tetap bisa mengunduh freeware melalui mirror server.

4. DownloadCrew

Tidak jauh berbeda dengan ketiga situs diatas, DownloadCrew juga menyediakan software/freeware yang dijamin keamanan dan legalitasnya.

Review tentang softwarenya juga sangat detil dan jelas. Anda bisa melihat informasi penting tentang sebuah software sebagai bahan pertimbangan anda.

5.FileHippo

Sebagai pemungkas saya kira situs ini cocok. Memiliki puluhan ribu software gratis yang boleh di unduh dan aman menjadikan situs ini paling digemari untuk memenuhi kebutuhan pengguna, khususnya yang g punya modal kaya saya haha.

Poin yang saya kagumi dari situs ini terletak pada pilihan server unduh software. FileHippo merekomendasikan kepada pengunjung untuk mengunduh langsung dari situs asli softwarenya, setidaknya dengan model ini, developer software bisa dikenal publik. Tetap menghargai walaupun tanpa dibayar.

Penutup

Barangkali informasi diatas bisa bermanfaat bagi anda dan menjauhkan anda dari kejahilan developer yang mengoprek software gratis menjadi sarang iklan dan sebagainya.

Selain itu, sebenarnya diluar sana masih banyak situs-situs lain yang juga menyediakan software gratis dan legal dan bisa anda manfaatkan. Ok sekian, terima kasih banyak.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "Mau Software Gratis dan Legal? Ini dia 5 Situsnya "

Posting Komentar

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel