Apa itu Hosting, Domain dan Website?

Baca Juga

Apa itu Hosting, Domain dan Website?
Selamat siang, malam, pagi dan sore. Semoga pada sehat, Amin. Bagi anda yang berniat atau memiliki keinginan untuk membangun sebuah website agaknya perlu sekali sebelum memantapkan niat membuatnya untuk mengerti beberapa istilah paling dasar dalam pembuatan website tersebut. beberapa diataranya ialah istilah hosting dan domain.
Apa itu Hosting, Domain dan Website?
Sebenarnya banyak sekali artikel yang membahas mengenai pengertian kedua istilah diatas yang dapat anda baca dari hasil pencarian google dan tentunya jauh lebih jelas penjelasan disana dibanding tulisan ini.

Namun atas dasar niat berbagi, asyiik hahaha dan karena sedang kurangnya bahan tulisan maka saya putuskan untuk membahas mengenai kedua istilah diatas (Hosting dan Domain). Walaupun di era candu teknologi sekarang ini membuat website tidak sesusah atau semerepotkan dulu tetapi saya kira untuk mengetahui pengertian atau gambaran umum dari kedua istilah diatas patut untuk dibaca bagi anda yang memiliki niatan membangun sebuah website.

Kenapa saya bilang mudah sekali di era sekarang? Karena tanpa harus memiliki pengetahuan coding, web building atau kemampuan terkait lainnya kini semua orang dapat membangun websitenya dengan menyewa jasa dari sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang tersebut.

Baik daripada ngelantur mari kita bahas bersama apa itu hosting dan domain.

Apa itu Hosting?

Komputer/Pc, Notebook, atau Laptop. Bayangkan perangkat tersebut tersambung dengan internet tanpa pernah mati sekalipun. Bisa dibilang hingga mereka rusak, barulah mereka mati. Nah kenapa perangkat tersebut tidak boleh mati dan harus terus tersambung dengan koneksi internet? karena perangakat tersebut bukan lagi menjadi perangkat pada umumnya namun sudah menjadi "hosting".

Jadi secara sederhana pengertian hosting adalah sebuah perangkat teknologi yang bertugas menyimpan data (musik, video, image, dll) dari website anda dan terus tersambung dengan jaringan internet agar dapat diakses pengunjung. Sesekali perangkat tersebut mati maka website anda down atau tidak bisa diakses.

Pengertian Domain?

Pernahkah anda mengirim barang? Terserah melalui pos atau layanan antar-jemput lainnya. Tetapi semua penyedia jasa pengiriman pasti meminta alamat kepada anda kemana barang yang ingin anda kirim diantarkan. Nah domain secara sederhana adalah alamat dari website anda. Jadi, agar orang lain dapat menemukan anda di dunia maya mereka memerlukan "Alamat" anda yang berupa "domain".

Sudah mengerti? belum? yasudah lupakan hahaha
Mari kita rangkum bersama, untuk membuat sebuah website dibutuhkan dua aspek penting yakni domain dan hosting. Analogi umum yang sering saya temui di artikel blogger-blogger terkenal yang membahas istilah ini, semisal Webhostmu yang menyederhanakan korelasi ketiga istilah diatas dengan gambaran sebuah bangunan.

Kita ibaratkan sebuah bangunan adalah website, dalam sebuah bangunan  dibutuhkan sebuah tempat atau ruang penyimpanan barang-barang yang disini berupa hosting, tetapi sebuah bangunan lazimnya memiliki alamat yang memudahkan pengunjung untuk datang atau bertamu yang dalam pembahasan ini disebut domain. Bagaimana, masih belum mengerti? Pergi kalian dari blog ini!! hahaha

Ok sekian dulu, semoga bermanfaat terima kasih banyak.

Artikel Terkait

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "Apa itu Hosting, Domain dan Website?"

Posting Komentar

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel