Cek Keberangkatan Haji Secara Online dengan Nomor Porsi

Cek Keberangkatan Haji Secara Online dengan Nomor Porsi.
Kemajuan teknologi membawa dampak yang sangat baik. Khususnya dalam hal ini bagi calon jamaah Haji dari Indonesia.
Cara cek informasi keberangkatan haji secara online dengan nomor porsi. Haji mabrur Amiiin. Abiebdragx
Kemenag sebagai kepanjangan tangan Pemerintah dalam mengurusi birokrasi, mekanisme dan urusan-urusan lain yang terkait dengan ibadah haji memanfaatkan kemajuan teknologi untuk mempermudah para calon Jamaah haji mengetahui informasi terkait Haji.

Melalui situs resmi Kemenag, para jamaah haji dapat mengakses informasi tentang tahun keberangkatan. Informasi ini berbasis online sehingga dapat diakses dimanapun dan kapanpun.

Walaupun demikian, pemerintah melalui laman yang sama memberikan keterangan bahwa estimasi tahun keberangkatan dapat berubah sesuai dengan regulasi.

Dengan adanya situs ini, saya kira sangat membantu karena calon jamaah haji dapat mengetahui dengan mudah jika tahun keberangkatanya diubah karena regulasi yang berlaku.

Apa itu Nomor Porsi?

Nomor porsi adalah nomor antrian sebanyak 10 digit yang didapatkan ketika setoran awal untuk pembayaran haji. Nomor porsi juga berguna sebagai ID pembayaran setoran haji selanjutnya.

Daftarhajiumroh menerangkan bahwa nomor porsi diberikan oleh pihak BPS-BPIH (Bank Penerima Setoran-Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji) ketika calon jamaah haji membayar setoran awal sebesar 25 juta.

Ketika calon jamaah haji sudah memiliki nomor porsi, artinya Ia sudah terdaftar dalam kuota Kemenag dan masuk dalam antrian keberangkatan ibadah haji.

Sehingga nomor porsi sangat penting bagi calon jamaah haji baik itu untuk sekedar mengecek estimasi keberangkatan atau sebagai bukti terdaftar dalam kuota Kemenag Resmi.

Cara Mendapatkan Nomor Porsi

Diatas sudah disinggung sedikit mengenai topik ini. Namun untuk memperjelas mari dibahas bersama. Syarat utama untuk mendapatkan Nomor Porsi ialah Calon jamaah harus menyetor uang sebesar 25 juta kepada pihak BPS-BPIH pada Bank yang sudah ditentukan.

Selanjutnya pihak bank akan memberikan rincian pembayaran berupa bukti setoran awal termasuk didalamnya nomor porsi calon jamaah Haji.

Mengutip Indonesiabaik bagi Calon jamaah haji plus yang menggunakan jasa travel haji bisa mendapatkan nomor porsi dengan menghubungi pihak travel.

Sekali lagi, nomor porsi sangat penting sekaligus sebagai bukti bagi anda yang menggunakan travel haji. Kenapa?

Beberapa tahun terakhir banyak bermunculan travel-travel haji dan umroh bodong yang menipu calon jamaah haji. Ketika pihak travel bisa memberikan nomor porsi haji, setidaknya 70% travel tersebut aman.

Cara Cek Tahun Keberangkatan Haji dengan Nomor Porsi

Saya asumsikan anda sudah mengetahui dan memiliki nomor porsi haji. Baik, metode ini bisa dilakukan pada ponsel pintar atau PC yang terpeting anda tersambung dengan jaringan internet yang stabil.

Buka browser dan kunjungi situs kemenag berikut:

https://haji.kemenag.go.id/v3/node/955358

Kalau anda sudah masuk pada halaman diatas, isi kolom yang disediakan dengan nomor porsi lalu pilih cari. Tunggu sistem memproses permintaan data anda. Lihat gambar dibawah.
Cara cek informasi keberangkatan haji secara online dengan nomor porsi. Haji mabrur Amiiin. Abiebdragx
Jika nomor porsi yang anda masukan benar maka sistem akan menampilkan informasi identitas calon jamaah haji dan tentunya tahun keberangkatannya.

Tapi, sekali lagi informasi tersebut dapat berubah setiap saat apalagi menjelang bulan haji. Jadi, lakukan pengecekan secara rutin untuk mendapatkan informasi terbaru.

Solusi Ketika Tidak bisa Cek Informasi Keberangkatan Haji dengan Nomor Porsi

Kondisi ini sering terjadi apalagi menjelang bulan haji dan kepulangan para jamaah haji. Hal ini disebabkan karena server Kemenag yang keberatan memuat beban akses data.

Pengunjung situs membludak dan mengakses data pada sektor yang sama ditambah adanya pembaruan data bagi jamaah haji yang sudah pulang ke Indonesia. Perputaran tahun keberangkatan juga ikut menambah beban server.

Sehingga, kondisi ini wajar terjadi. Barangkali semoga untuk tahun-tahun berikutnya, instansi terkait seperti Kemkominfo dan Kemenag dapat mengatasi masalah ini lebih baik lagi.

Tetapi, ada cara lain yang bisa ditempuh oleh calon jamaah haji jika mengalami kendala dalam mengakses informasi keberangkatan haji secara online, yakni melalui cara konvensional dengan menghubungi pihak Kemenag.

Call Center Haji Indonesia: 021-500425
Data Kemenag: 021-3509177, 021-3509178, 021-3509179, 021-3509180, 021-3509181.
Haji Plus: 021-34833924.

Penutup

Semoga informasi diatas dapat membantu dan bermanfaat. Oh ya satu lagi, semoga Ibadah Haji anda lancar tanpa hambatan, Haji Mabrur. Amin, doakan saya menyusul dan blog ini banyak pengunjunganya. Amin hehe Terima kasih banyak.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "Cek Keberangkatan Haji Secara Online dengan Nomor Porsi"

Posting Komentar

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel